Inovasi sistem Plug-In Hybrid EV sangat eco-efficient. Pada mode all-electric-driving, Anda dapat merasakan berkendara bebas konsumsi bahan bakar dan bebas emisi CO2 dengan mesin yang nyaris tanpa bunyi.
Electric & SUV
Nikmati pengalaman berkendara yang nyaman dan futuristik dengan Plug-In Hybrid EV-SUV ini. Motor listrik dan mesin bekerja berdampingan untuk menghasilkan performa optimal
All Through Capability
Evolusi PHEV melalui re-engineered S-AWC Technology dengan Upgraded Twin Motor menghasilkan tenaga 4WD yang tangguh di segala medan. Mesin responsif dan kabin senyap membuat pengalaman mengemudi tak pernah secanggih ini.
Kini Hadir Mobil Baru dengan Fitur Terbaru dari Mutsubishi yaitu Xpander. Mitsubishi Xpander adalah sebuah MPV 7 penumpang yang dirancang dan diproduksi di Indonesia oleh Mitsubishi Motor.
Kehadiran Mitsubishi Xpander menjawab semua kebutuhan bagi keluarga Indonesia, tidak hanya sebuah kendaraan yang mampu membawa banyak penumpang, akan tetapi small MPV ini memiliki desain yang penuh gaya, nyaman dan aman. Sehingga dapat menjadi sebuah aset kebanggaan dari gaya hidup modern.
Hadir dengan desain interior dan eksterior yang tangguh namun tetap terlihat sangat elegan.
Interior mewah dilengkapi material interior terbaik yang digunakan di tiap sudut Mitsubishi Xpander, membuatnya tampak berkelas dan nyaman untuk seluruh keluarga. Setiap pembelian Mitsubishi Xpander Anda berhak atas SMART Package yang membuat biaya perawatan reguler mobil Anda lebih hemat hingga 25%.
Xpander memberikan standar baru pada mobil keluarga dengan 4 fitur unggulan yaitu mesin bertenaga, suspensi stabil, kenyamanan interior, dan kabin yang lebih senyap di kelasnya.
Mitsubishi menghadirkan All New Pajero Sport yang merupakan generasi terbaru dari SUV legendaris, Mitsubishi Pajero Sport. Pajero Sport merupakan mobil SUV yang powerful berbalut tampilan mewah khas Mitsubishi. Mitsubishi Pajero Sport ini mengusung konsep desain mewah dan elegan dengan sentuhan baru yang membuatnya lebih sporty. Selain itu, Mitsubishi mengusung teknologi mesin yang menjamin performa tangguh dan bertenaga. Apabila New Triton dihadirkan untuk menggempur Nissan Navara dan Ford Ranger di segmen pikap multifungsi, maka All New Mitsubishi Pajero Sport ini hadir untuk menantang saingan utama Mitsubishi di kelas SUV, yakni Toyota Fortuner.
Fitur All New Pajero Sport
Fitur Collision Mitigation System (FCM)
Membantu mencegah benturan depan dan meminimalisir dampaknya jika benturan tidak dapat dihindari. Fitur ini mendeteksi kendaraan lain melalui radar.
Adaptive Cruise Control (ACC)
Menjaga jarak tertentu dengan kendaraan di depan menggunakan radar sebagai driving assistance dan meningkatkan kenyamanan berkendara di jalan bebas hambatan.
Blind Spot Warning (BSW) dan Lane Change Assist (LCA)
Fitur radar sensor pada bumper belakang ini mampu mendeteksi kendaraan di blind spot belakang kanan dan belakang kiri mobil. Saat kendaraan lain terdeteksi di salah satu sisi, indikator peringatan muncul di kaca spion sisi tersebut.
Rear Cross Traffic Alert (RCTA)
Indikator pada Combination Meter Display akan menyala saat RCTA aktif. Sensor radar bumper belakang akan menampilkan peringatan pada multi-information display disertai indikator berkedip pada kedua spion disertai bunyi buzzer jika mendeteksi kendaraan lain saat gigi mundur aktif.
Ultasonic Misacceleration Mitigation System (UMS)
Sistem akan menyalakan suara serta menampilkan peringatan saat sensor depan atau belakang mendeteksi objek yang menghalangi jalur saat parkir dan mengontrol tenaga mesin untuk mencegah mobil melaju mendadak tanpa disengaja.
Mitsubishi Colt L300 merupakan salah satu truk pick up yang ada di Indonesia. Mitsubishi Colt L300 dilengkapi dengan teknologi yang lebih efisien dan juga mesin bertenaga lebih tinggi untuk memaksimalkan muatan barang yang diangkut dan lebih cepat sampai tujuan. Truck pick up ini sangat cocok bagi Anda yang memiliki usaha dalam bidang angkut muatan. Mitsubishi Colt L300 ini memiliki desain interior dan eksterior yang lebih lengkap dan memadai.
Dengan desain eksterior, truk pick-up ini mengusung lampu utama hologen yang berbentuk persegi panjang dengan desain yang berkelas, serta dipadukan dengan lampu indikator belok, yang akan memberi aba-aba ke pengemudi lain ketika berbelok. Selain itu, desain baru yang beraksen krom, membuat kesan berkelas pada fascia depan truk pick up tersebut.
Dengan pintu depan yang besar serta roda yang perkasa dan pegangan pintu yang selaras dengan warna bodi, membuat Anda dapat membuka-tutup pintu dengan mudah serta juga memudahkan akses keluar-masuk dengan ukurannya yang lebar. Sedangkan untuk desain interior, truk pick up ini telah dikemas sebaik mungkin dengan fitur kenyamanan yang memadai serta kemudi dengan fungsi power steering.
Mitsubishi mengahadirkan All New Triton untuk Anda yang suka dengan tantangan. Memiliki ketangguhan dan ketahanan ketika melintasi jalur yang penuh dengan lumpur, batu ataupun yang lainnya. All New Triton dilengkapi dengan berbagai fitur yang akan mempermudah Anda dalam perjalanan yang penuh dengan tantangan.
New Triton merupakan hasil dari uji coba yang menyeluruh untuk menghasilkan ketangguhan dan kehandalan yang terbak Karena tangguh saja tidak cukup, kini New Triton hadir dengan design Dynamic Shield yang mempertegas kesan tangguh untuk menghadapi medan petualangan.
All new Triton memiliki Evolusi desain “Dynamic Shield” mewujudkan tampilan depan yang lebih gagah. Selain itu Mesin baru 4N15 MIVEC VGT dan Intercooler mampu menghasilkan tenaga lebih optimal namun tetap efisien bahan bakar. Memiliki desain interior maupun eksterior yang sangat elegan namun tetap terlihat sangat tangguh untuk menaklukan jalan yang terjal dan penuh dengan tantangan.